Peringatan Hari Besar Islam Maulid Nabi di MTs NU Sidoarjo Tahun Ajaran 2022/2023

Share on facebook
Share on twitter
Share on whatsapp
Share on google
213 views

MTs NU Sidoarjo- Dalam rangka memperingati hari kelahiran Nabi Muhammad SAW Mts Nu Sidoarjo mengadakan acara maulid nabi yang dilaksanakan pada Jum’at 7 Oktober 2022. Acara ini di ikuti oleh seluruh siswa dan dewan guru MTs NU Sidoarjo, dimana seluruh siswa diharuskan membawa makanan sesuai surat edaran dari madrasah.  Acara dimulai pukul 07.00 sampai dengan pukul 10.00 dan dibuka dengan pembacaan istighotsah yang di pimpin oleh Bpk. Irsyadul Ibad. Acara inti pembacaan Diba’ dipandu oleh Bpk. Sufyan Assauri beserta tim banjari.

Dalam sambutannya Kepala Madrasah, H. Ach. Fatoni, S. Pi berpesan bahwa kegiatan ini untuk membentuk karakter religius bagi siswa. “Saya berharap kalian para siswa bisa meneladani akhlak dari Baginda Rasulullah. Kalian harus menjadi siswa yang mempunyai akhlak yang baik sebagaimana yang telah dicontohkan beliau Baginda Rasulullah,” kata Pak Fatoni, sapaan akrabnya.

Melalui berbagai kegiatan yang diselenggarakan sekolah, diharapkan akan terbentuk para siswa yang berkarakter sesuai dengan Visi dan Misi Madrasah.

“Kegiatan peringatan Maulid Nabi ini kita adakan setiap tahun sebagai salah satu upaya pembentukan karakter religius bagi siswa, ” kata Moch. Misbach, S. Ag, Waka Humas MTs NU Sidoarjo.

Tema yang diusung “Meneladani Akhlak Rasulullah SAW Dalam Rangka Penguatan Karakter dan Ukhuwah Islamiyah” sejalan dengan misi yang dibawa oleh MTs NU Sidoarjo yakni, membentuk karakter siswa yang berakhlakul karimah.

Penulis Oleh : M. Syafi’i, S.Pd

Berita Lainya

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *